Review Kursus Ruangguru x Alta School untuk Anak
Review Kursus Ruangguru x Alta School untuk Anak_ Ruangguru dan Alta School berkolaborasi menghadirkan kursus untuk mengembangkan potensi anak. Pertanyaannya apakah memang perlu mengarahkan anak sejak dini untuk belajar? Jadi dalam teori belajar, usia anak-anak adalah waktu seorang anak untuk belajar secara asimilasi dan akomodasi!
Artinya anak-anak akan meniru atau mengasimilasi berbagai hal dari lingkungannya, jadi biasanya anak-anak akan mencoba meniru apa yang biasa dilakukan oleh orangtua, atau apa saja yang dilihat di lingkungan tempat anak tersebut tinggal.
Sehingga jika sejak dini anak diarahkan untuk ikut dalam kursus belajar, maka anak tersebut akan lebih terarah pengetahuan yang dimiliki, karena dalam belajar ada 3 dimensi yang sebaiknya diajarkan kepada anak yakni kecerdasan kognitif, kecerdasan afektif dan psikomotorik.
Lantas apa konsep belajar yang ditawarkan oleh kursus Ruangguru yang kolaborasi dengan Alta School? Dalam tulisan kali ini kita akan mereview secara lengkap tentang Kursus Ruangguru x Alta School untuk Anak:
Apa itu Kursus Ruangguru
Kursus Ruangguru adalah program kursus kolaborasi antara Ruangguru dan Alta School yang bertujuan untuk menigkatkan perkembangan potensi si kecil. Program untuk anak usia 4-7 tahun yang mendukung si kecil dalam mengembangkan potensinya sejak dini.
Direkomendasikan untuk si kecil yang butuh kelas tambahan diluar pendidikan formal. Terdapat 3 paket yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan si kecil yang bisa disesuaikan dengan umur anak dan pastinya harus disesuaikan kebutuhan belajar anak.
Produk-produk Kursus Ruangguru:
✨Ruangguru Calistung✨
- Paket kursus Calistung atau lebih dikenal dengan membaca menulis dan menghitung ditunjukan kepada anak yang ingin belajar membaca menulis dan menghitung, calistung merupakan bagian dari tahap awal dalam proses belajar, sehingga penting bagi anak untuk bisa membaca menulis dan menghitung sebelum masuk pendidikan dasar, agar memiliki bekal dalam pendidikan di sekolah dasar.
✨Ruangguru Matematika dan Bahasa Inggris✨
- Matematika dan bahasa inggris merupakan dua rumpun ilmu yang mungkin dianggap sebagian anak sebagai pelajaran yang mungkin berat, tapi dengan belajar dengan konsep yang benar dan sejak dini, pastinya paradigma tentang mata pelajaran matematika dan bahasa inggris sebagai pelajaran yang sulit bisa dihilangkan. Jadi tunggu apalagi yuk ikut kursus Ruangguru Matematika dan Bahasa Inggris
✨Ruangguru Science, Math, and English✨
- Produk paket belajar selanjutnya yang ada di kursus Ruangguru yang koaborasi dengan Alta School adalah Ruangguru Science, Math, and English! Seperti kata orang bijak jika kamu tidak mampu menahan lelahnya belajar maka nanti engkau akan menanggung perihnya kebodohan. Jadi yuk hancurkan kebodohan dengan ikut Ruangguru Science, Math, and English.
0 Response to "Review Kursus Ruangguru x Alta School untuk Anak"
Post a Comment