8 Manfaat Sarapan Bagi Anak Sekolah

8 Manfaat Sarapan Bagi Anak Sekolah _ Agar bisa sukses dan berpretasi di sekolah, ada banyak hal yang mesti dipersipakan dan diperhatikan oleh orang tua terhadap anaknya. Anak yang berprestasi tidak hanya ditunjang oleh kegiatan belajar yang efektif yang dia aplikaskan atau seberapa lengkap sarana belajar yang orang tua mampu berikan untuknya. Namun beberapa hal urgen sangat berpengaruh terhadap aktivitas anak di sekolah, salah satunya adalah sarapan pagi sebelum berangkat ke sekolah.

10 Manfaat Sarapan Bagi Anak Sekolah

Mungkin sebagian orang tua kurang memberikan perhatian, terutama untuk mengajarkan anaknya untuk selalu rutin makan pagi/sarapan sebelum ke sekolah padahal sarapan memiliki banyak manfaat dan sangat menunjang kelancaran aktivitas anak disekolah.

sebenarnya kebiasaan sarapan seorang anak sangat dipengaruhi oleh kebiasaan orang tua. Orang tua yang terbiasa sarapan pagi sebelum kerja, akan lebih mudah dalam mengajarkan anaknya betapa pentingnya untuk senantiasa sarapan pagi, karena orang tua yang terbiasa sarapan pagi, sudah memahami efek atau manfaat apa saja yang bisa dirasakan secara langsung ketika sarapan pagi sebelum berangkat kerja.

Namun lain halnya dengan keluarga yang tidak terbiasa sarapan terlebih dahulu sebelum berangkat kerja, karena notabene anak juga biasanya akan terbiasa mengikuti kebiasaan-kebiasaan dari orang tua yang tidak sarapan, sehingga anak juga akan memiliki persepsi bahwa sarapan adalah hal yang tidak mesti dilakukan. Padahal sarapan memiliki banyak manfaat sangat menunjang berbagai aspek bagi siswa disekolah. Apa saja manfaat sarapan bagi anak sekolah yang mesti anda ketahui? berikut ulasannya.

8 Manfaat Sarapan Bagi Anak Sekolah

1. Sebagai sumber energi untuk melakukan aktivitas di sekolah
Manfaat pertama sarapan pagi yakni akan memberikan suplai energi bagi anak dalam melakukan aktivitasnya di sekolah, sarapan akan membuat berbagai kegiatan anak di sekolah menjadi lebih maskimal. Seperti yang kita ketahui bersama bahwa anak-anak di sekolah sangat aktif khususnya anak sekolah dasar yang biasanya ketika bermain sering berlari-larian dengan temannya, kejar-kejaran dan hal tersebut sudah pasti membutuhkan energi yang cukup.

Manfaat sarapan bagi anak bukan hanya dari segi aktivitas fisik melainkan sarapan juga memberi dampak baik dalam aktivitas berpikir anak. Mungkin kita menganggap bahwa kegiatan belajar siswa tidak terlalu membutuhkan tenaga dan energi, padahal dalam proses belajar anak juga sangat membutuhkan suplai energi yaang digunakan untuk berpikir, menganalisa pelajaran, fokus pada pembelajaran.

Dan adakalanya akativitas berpikir membutuhkan energi yang lebih besar ketimbang aktivitas fisik Oleh karena itu jika anda sebagai orang tua berharap anak anda bisa aktif dan berprestasi di sekolah maka alangkah baiknya anda mngupaykan anak anada untuk sarapan terlebih dahulu sebelum ke sekolah.

2. Meningkatkan fokus dan konsentrasi anak.
Manfaat sarapan selanjutnya bagi anak adalah bisa membuat anak menjadi lebih fokus dan konsentrasi. Mungkin diawal-awal jam pelajaran anak masih kelihatan energi, antusias dan aktif dalam proses pembelajaran dan ketika bermain bersama temannya namun lama kelamaan fokus dan konsentrasi anak akan mulai berkurang.

Menurunnya daya fokus dan konsentrasi bagi anak disekolah adalah hal yang wajar karena selain banyak melakukan aktivitas fisik juga banyak melakukan aktivitas psikis (berpikir) yang membutuhkan banyak energi. Hal yang kurang baik yang bisa ditimbulkan ketika anak kurang fokus dan konsentrasi dalam mengikuti pembelajaran adalah anak bisa jadi akan kurang menangkap maksud dari pelajaran yang sedang diajarkan oleh bapak atau ibu guru, dan hal tersebut akan sangat berpengaruh bagi prestasi yang bisa dia raih.

Namu lain halnya jika anak sarapan terlebih dahulu sebelum ke sekolah, karena anak memperoleh suplai energi yang cukup dari makanan yang dia konsumsi saat sarapan dan hal tersebut kemungkinan bisa menjaga daya fokus dan konsentrasi anak sebelum jam istirahat, jika jam istirahat tiba anak bisa makan dan minum lagi sehingga suplai energi anak akan tetap terjaga sepanjang hari.

3. Menjaga kesehatan anak
Jika anda bertanya penyakit apa saja yang bisa saja muncul dan menimpah anak ketika tidak sarapan terlebih dahulu sebelum berangkat ke sekolah, maka kemungkinan besaar penyakit yang bisa saja dialami anak adalah mengalami penyakit maag.

Penyakit maag biasanya muncul diakibatkan oleh produksi asam lambung yang meningkat di dalam perut, faktor utama yang menyebabkan tubuh memproduksi asam lambung karena perut dalam kondisi kosong.Sehingga sangat dianjurkan untuk sarapan terlebih dahulu agar sebelum beraktifitas, temasuk bagi anak sekolah.

Kesehatan yang terganggu biasanya akan membuat anak tidak antusias dalam mengikuti pelajaran dan begitupun sebaliknya ketika kesehatan anak terjaga maka anak akan maksimal dalam menyerap dan memahami setiap pelajaran yang sedang diajarkan oleh gurunya

4. Menambah kecerdasan
Menurut Ronal E. Kelinman, M.D. seorang dokter ahligastronterologi anak dan pakar dalam bidang nutrisi yang mengajar di Harvard University bahwasanya sarapan pagi bagi anak sekolah sangat berpengaruh terhdapap prestasinya.

Hal tersebut tak lepas dari nutrizi dan gisi yang bisa didapatkan seorang anak ketika sarapan, sehingga bisa menstimulasi kecerdasan otak anak, alhasil fungsi otak dalam meyimpan memori bisa berfungsi secara maksimal.

5. Mengembalikan metabolisme tubuh
Tahukah anda bahwa saat seseorang tidur kadar gula dalam tubuh mengalami penurun.an yang cukup signifikan hal tersebut terjadi karena pada saat tidur tubuh tidak mendapatkan suplai makanan. Sehingga waktu pagi adalah waktu yang sangat tepat untuk mengisi kembali energi di dalam tubuh dengan melakukan sarapan.

Bayangkan saja jika anda melewatkan untuk sarapan dipagi hari, tubuh akan mengambil cadangan gula dari lapisan otot, liver yang biasa disebut dengan glycogen, jika hal tersebut terjadi maka bisa menyebabkan metabolisme yang tidak seimbang dan akan memicu munculnya gejala dibagian lambung misanya gelaja maag.

Dan hal tersebut tidak hanya berlaku bagi anak-anak, karena orang dewasa juga bisa rentang mengalami kondisi demikian, maka dari itu tidak asalahya anda sarapan bersama keluarga demi menjaga kesehatan bersama.

6. Menjaga mood anak
Mood adalah kondis pikiran seorang anak, terkadang kita biasa melihat anak yang acuh tak acuh dengan apa yang dijelaskan gurunya, tidak bersungguh-sungguh belajar, sehingga anak terkadang kelihatan pasif dalam mengikut pelajaran.

Kondisi mood anak salah satunya bisa disebabkan karena tidak sarapan sebelum ke sekolah, sehingga anak anak mengalami kondisi lemah, letih  dan lesu. Keadaan yang demikian sebaiknya menjadi perhatian bagi orang tua. anda tidak mau bukan anak yang anda harapkan bisa berprestasi dan menjadi anak yang sukses kelak mengalami kondisi yang seperti itu.

7. Membuat anak bisa berhemat
Manfaat sarapan jika dilihat dari aspek sikap anak, maka sarapan pagi yang cukup dan proporsional, bisa membuat anak menjadi lebih berhemat. Kenapa demikian? karena anak yang telah sarapan dan terpenuhi kebutuhan gizi dan nutrisinya, tidak akan jajan atau belanja secara berlebihan lagi ketika di sekolah, apalagi jika anda juga menyiapkan bekal untuk anak anda gunak di komsumsi di sekolah, hal tersebut bisa membuat uang jajan anak anda lebih terkontrol.

Anda bisa mengarahkan anak anda jika uang jajangnya tidak dihabiskan/dibelajakan semu di sekolah maka alangkah baiknya ditabung saja, sehingga anak akan belajar menabung dan menjadi pribadi yang hemat.

8. Meningkatkan ikatan emosional angota keluarga
Sarapan bersama yang dilakukan bersama anak, ayah dan ibu selain memberi manfaat secara fisik, juga akan semakin menguatkan ikatan emosional antara seorang anak dengan orang tuanya, sehingga membuat anak menjadi pribadi yang taat dan menghormati orang tua.

Anda bisa menyelipkan nasehat dan pesan-pesan positif bagi anak anda ketika sedang sarapan bersama, karena dalam kegiatan yang santai nasehat akan lebih mudah didengar dan diikuti oleh anak. jangan lupa memberikan motivasi bagi anak untuk bersungguh-sungguh belajar di sekolah agar kelak bisa menjadi pribadi yang membanggakan orangtua.

Tips sarapan yang baik bagi anak sekolah

1. Komsumsi makanan yang bergizi
Sarapan yang disarankan sebaiknya adalah mengkomsumsi makanan yang mengandung banyak gizi, nutrizi, protein dan karbonhidrat, misalnya saja (telur, roti, kacang-kacangan, nasi, ikan dll)

2. Kurangi memgkomsumsi makanan yang berminyak.
Kenapa mesti mengurangi komsumsi makanan yang berminyak, karena biasanya mengkomsumsi makanan yang berminyak dipagi hari bisa membuat anak mengantuk di sekolah, bukan tidak boleh makan makanan yang berminyak namun sebaiknya dikurangi

3. Minum air terlebih dahulu.
Ada baiknya beberapa saat sebelum sarapan sebaiknya anda meminum air putih dulu, karena biasanya kondisi perut yang baru bangun tidur tidak maksimal dalam mengolah makanan berat (nasi, lauk, dll) sehingga air sangat dianjurkan terlebih dahulu saat bangun tidur.

4. Komsumsi banyak sayur.
Sayur memiliki banyak kandungan yang baik bagi tubuh sehingga, sehingga sangat dianjurkan dalam menu sarapan anda menyiapkan juga sayur sebagai salah satu menu.

5. Bekali anak dengan air mineral.
Sebagai tambahan, anda juga bisa menyiapkan bekal air mineal bagi anak anda karena aktivitas yang padat membuat cairan tubuh anak cepat berkurang dan jika cairan tubuh tidak diganti bisa menyebabkan dehidrasi. Oleh karena itu mengkomsumsi air yang cukup sangat penting bagi anak

Demikianlah 8 Manfaat Sarapan Bagi Anak Sekolah dan tips sarapan yang baik, jadi alangkah bijaknya anda sebagai orangtua jika senantiasa memberikan perhatian penuh bagi anak anda, bukan hanya dari segi kebutuhan bahan pelajara/perlengkapan pembelajaran namun juga dalam hal pemenuhan gizi dan nutrizi anak. semoga bermanfaat

0 Response to "8 Manfaat Sarapan Bagi Anak Sekolah"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

close