SIKAP SOSIAL DI SEKOLAH DASAR
Wednesday, 13 April 2016
Add Comment
SIKAP SOSIAL DI SEKOLAH DASAR
Kurikulum
2013 membagi kompetensi sikap menjadi dua, yaitu sikap spiritual yang
terkait dengan pembentukan peserta didik yang beriman dan bertakwa, dan sikap
sosial yang terkait dengan pembentukan peserta didik yang berakhlak mulia,
mandiri, demokratis, dan bertanggung jawab. Sikap spiritual sebagai perwujudan
dari menguatnya interaksi vertikal dengan Tuhan Yang Maha Esa, sedangkan
sikap sosial sebagai perwujudan eksistensi kesadaran dalam upaya mewujudkan
harmoni kehidupan.
Adapun
yang termasuk dalam sikap sosial di sekolah dasar berdasarkan kurikulum 2013
yaitu:
Artikel terkait : Peran Sosial Guru
1) Jujur
Jujur
adalah perilaku dapat dipercaya dalam perkataan, tindakan, dan pekerjaan.
2) Disiplin
adalah
tindakan yang menunjukkan perilaku tertib dan patuh pada berbagai ketentuan dan
peraturan.
3) Bertanggungjawab
Bertanggungjawab
adalah sikap dan perilaku seseorang untuk melaksanakan tugas dan kewajibannya,
yang seharusnya dia lakukan, terhadap diri sendiri, masyarakat, lingkungan
(alam, sosial dan budaya), negara dan Tuhan Yang Maha Esa
4) Toleransi
Toleransi
adalah sikap dan tindakan yang menghargai keberagaman latar belakang,
pandangan, dan keyakinan.
5) Gotong royong
Gotong royong adalah bekerja bersama-sama dengan
orang lain untuk mencapai tujuan bersama dengan saling berbagi tugas dan tolong
menolong secara ikhlas.
6) Santun atau sopan
Santun
dan sopan adalah sikap baik dalam pergaulan baik dalam berbahasa maupun
bertingkah laku. Norma kesantunan bersifat relatif,
artinya yang dianggap baik/santun pada tempat dan waktu tertentu bisa berbeda
pada tempat dan waktu yang lain.
7) Percaya diri
Percaya diri adalah kondisi mental atau psikologis
seseorang yang memberi keyakinan kuat untuk berbuat atau bertindak
a. Indikator
sikap sosial di sekolah dasar
Acuan penilaian adalah indikator, karena indikator merupakan
tanda tercapainya suatu kompetensi. Indikator harus terukur. Dalam konteks
penilaian sikap, indikator merupakan tanda-tanda yang dimunculkan oleh peserta
didik, yang dapat diamati atau diobservasi oleh guru sebagai representasi dari
sikap yang dinilai. Adapun indikator penilaian sikap sosial berdasarkan
kurikulum 2013 :
SIKAP SOSIAL DI SEKOLAH DASAR
No Sikap sosial Indikator 1 1. Jujur adalah perilaku dapat dipercaya dalam perkataan, tindakan, dan pekerjaan. o tidak menyontek dalam mengerjakan ujian/ulangano Tidak menjadi plagiat (mengambil/menyalin karya orang lain tanpa menyebutkan sumber)o Mengungkapkan perasaan apa adanyao Menyerahkan kepada yang berwenang barang yang ditemukano Membuat laporan berdasarkan data atau informasi apa adanyao Mengakui kesalahan atau kekurangan yang dimiliki 2 Disiplin adalah tindakan yang menunjukkan perilaku tertib dan patuh pada berbagai ketentuan dan peraturan. o Datang tepat waktuo Patuh pada tata tertib atau aturan bersama/ sekolaho Mengerjakan/mengumpulkan tugas sesuai dengan waktu yang ditentukano Mengikuti kaidah berbahasa tulis yang baik dan benar 3 Tanggungjawab adalah sikap dan perilaku seseorang untuk melaksanakan tugas dan kewajibannya, yang seharusnya dia lakukan, terhadap diri sendiri, masyarakat, lingkungan (alam, sosial dan budaya), negara dan Tuhan Yang Maha Esa o Melaksanakan tugas individu dengan baiko Menerima resiko dari tindakan yang dilakukano Tidak menyalahkan/menuduh orang lain tanpa bukti yang akurato Mengembalikan barang yang dipinjamo Mengakui dan meminta maaf atas kesalahan yang dilakukano Menepati janjio Tidak menyalahkan orang lain untuk kesalahan tindakan kita sendirio Melaksanakan apa yang pernah dikatakan tanpa disuruh/diminta 4 Toleransi adalah sikap dan tindakan yang menghargai keberagaman latar belakang, pandangan, dan keyakinan o Tidak mengganggu teman yang berbeda pendapato Menerima kesepakatan meskipun berbeda dengan pendapatnyao Dapat menerima kekurangan orang laino Dapat mememaafkan kesalahan orang laino Mampu dan mau bekerja sama dengan siapa pun yang memiliki keberagaman latar belakang, pandangan, dan keyakinano Tidak memaksakan pendapat atau keyakinan diri pada orang laino Kesediaan untuk belajar dari (terbuka terhadap) keyakinan dan gagasan orang lain agar dapat memahami orang lain lebih baiko Terbuka terhadap atau kesediaan untuk menerima sesuatu yang baru 5 Gotong royong adalah bekerja bersama-sama dengan orang lain untuk mencapai tujuan bersama dengan saling berbagi tugas dan tolong menolong secara ikhlas. o Terlibat aktif dalam bekerja bakti membersihkan kelas atau sekolaho Kesediaan melakukan tugas sesuai kesepakatano Bersedia membantu orang lain tanpa mengharap imbalano Aktif dalam kerja kelompoko Memusatkan perhatian pada tujuan kelompoko Tidak mendahulukan kepentingan pribadio Mencari jalan untuk mengatasi perbedaan pendapat/pikiran antara diri sendiri dengan orang laino Mendorong orang lain untuk bekerja sama demi mencapai tujuan bersama 6 Santun atau sopan adalah sikap baik dalam pergaulan baik dalam berbahasa maupun bertingkah laku. Norma kesantunan bersifat relatif, artinya yang dianggap baik/santun pada tempat dan waktu tertentu bisa berbeda pada tempat dan waktu yang lain. o Menghormati orang yang lebih tua.o Tidak berkata-kata kotor, kasar, dan takabur.o Tidak meludah di sembarang tempat.o Tidak menyela pembicaraan pada waktu yang tidak tepato Mengucapkan terima kasih setelah menerima bantuan orang laino Bersikap 3S (salam, senyum, sapa)o Meminta ijin ketika akan memasuki ruangan orang lain atau menggunakan barang milik orang laino Memperlakukan orang lain sebagaimana diri sendiri ingin diperlakukan 7 Percaya diri adalah kondisi mental atau psikologis seseorang yang memberi keyakinan kuat untuk berbuat atau bertindak o Berpendapat atau melakukan kegiatan tanpa ragu-ragu.o Mampu membuat keputusan dengan cepato Tidak mudah putus asao Tidak canggung dalam bertindako Berani presentasi di depan kelaso Berani berpendapat, bertanya, atau menjawab pertanyaan
0 Response to "SIKAP SOSIAL DI SEKOLAH DASAR"
Post a Comment